5 Rekomendasi Pantai di Banten

Hallo sobat,
Sudah tidak asing lagi pastinya dengan destinasi yang berbau pantai
jangan sampai terlewatkan jika pergi berlibur ke Banten untuk kesinggah ke tepi pantai yang berada dibanten
Berikut rekomendasi 5 pantai yang bagus, bersih dan pemandangan indah :

1. Pantai Carita

Siapa yang tidak kenal dengan pantai carita yang jaraknya tidak jauh dari jakarta, Pantai carita ini menjadi salah satu favorit warga nya ibu kota. Saking indah pemandangannya, tempat ini dianggap sebagai salah satu taman wisata alam. Karna panorama dari tepi pantai dan bawahnya sangat memukau.

2. Pantai Tanjung Lesung

Dengan keindahan yang disajikan tidak heran pantai ini selalu ramai oleh pengunjung. Pantai ini sangat terkenal dengan pasir putih yang lembut dengan air laut yang berwarna biru kehijauan dengan adanya pepohonan yang tumbuh indah disepanjang pantai.

3. Pantai Ciputih

Kenapa dinamakan dengan ciputih karna dominasinya yang berwarna putih, Untuk lokasinya cukup terbilang jauh karena berada di ujung pulau jawa.
Untuk bisa sampai kesana ( pantai ciputih ), anda cukup memakan waktu sekitar 4-7 jam perjalanan bila anda beangkat dari jakarta.
Nah, ada yang lebih menariknya lagi anda atau sekelurga bisa mencoba snorkeling, Tenang saja tidak usah kuatir untuk kondisi jalan di sana sudah beraspal sehingga waktu yang anda atau keluarga tempuh lebih cepat tidak memakan waktu lama.

4. Pantai Anyer

Anda pasti sudah tidak kaget lagi dengan salah satu pantai ini yang selalu ramai dan terkenal populer, Ya. Pantai anyer ini sangat ramai dipadati pengunjung di saat hari libur tiba.
Terlebih karena pantai ini tersedia berbagai aktivitas yang wajid anda harus coba seperti :
– Banan Boat
– Jet Ski
– Snorkeling
– Diving ( Menyelam )

5. Pantai Sambolo

Merupakan salah satu pantai anyer yang memiliki pasir yang sangat luas serta deburan ombak yang tidak begitu kencang.
Karena Pantai Sambolo ini cukup sepi dan tenang tidak banyak pengunjung yang datang. Pantai ini sangat cocok untuk anda yang ingin menenangkan diri dan menikmati suasana pantai yang tenang.
Ciri khas dari Pantai Sambolo ini adalah sebuah jembatan yang menjorok ke arah laut dengan sebuah gazebo di ujungnya dan
Jembatan banyak dihiasi beragam ornamen-ornamen lucu, sehingga layak untuk dijadikan sebagai spot foto. Pantai sambolo menurut warga setempat sering disebut sebagai pantai kedua bali.

5 Pantai Terbaik di Jepang

5 Pantai Terbaik di Jepang

Jika memikirkan soal pantai pasti lokasi yang pertama muncul dipikiran kita seperti Bali, Lombok, Hawaii, Maldives dan masih banyak lagi. Namun tahu kah kamu kalau Jepang juga memiliki beberapa pantai yang tidak kalah indahnya dengan yang lain.

Seperti memiliki keunikan sendiri, Pantai di Jepang memang terlihat sedikit berbeda. Karena selain musim panas, pantai yang ada di jepang biasanya sepi pengunjung. Buat kamu yang mau liburan ke Jepang dan bingung mau kemana, dibawah ini akan merekomendasikan lima pantai terbaik di Jepang.

5 Pantai Terbaik di Jepang

1.Pantai Yuigahama

Pantai ini letaknya tidak terlalu jauh dari Stasiun Kamakura, cukup dengan 15 menit berjalan kaki kamu akan sampai di Pantai Yigahama. Daerah di sekitar pantai ini temasuk bersejarah dan budayanya masih terjaga. Para wisatawan yang datang menikmati sebagian besar waktu mereka dengan berenang-renang,atau melakukan aktifitas lainnya di pinggir pantai yang teduh.

2.Pantai Itoman

Perairan dangkal dan pasir yang putih akan memberikan kenikmatan sendiri ketika bermain disini. Fasilitas yang ada di pantai ini cukup lengkap dan bisa di sewa, seperti alat-alat untuk snorkling. Memiliki pemandangan indah dan lokasi yang tidak jauh, kamu hanya butuh 10 menit dengan kendaraan dari bandara.

3.Pantai Shirahama

Shirahama yang memiliki arti pantai putih. Pantai yang satu ini ini merupakan salah satu pantai buatan yang popular di Jepang. Memiliki pasir putih yang bersih, selain melakukan aktivitas di tepian pantai. Di pantai ini memiliki kebun binatang yang bisa kamu kunjungi.

4.Pantai Amami

Pantai yang cocok buat liburan di Jepang ada Pantai Amami. Pantai ini pas banget buat kamu yang suka suasana kepulauan tropis.

Perjalanan yang ditempuh untuk bisa ke pantai ini memang cukup jauh. Namun pemandangan hutan yang lebat disepanjang perjalanan membuat tepat ini memiliki keunikan sendiri. Sesampai nya disana kamu langsung disuguhakan dengan pemandangan air laut yang hijau jernih dan pasir putih yang bersih.

5.Pantai Yonaha Maehama

Pantai Yonaha Maehama salah satu pantai terpanjang di Jepang. Panjang pantai ini kurang lebih 7 kilometer yang membuat wisatawan bisa melakukan segala aktifitas di tepi pantai. Pantai ini memiliki perairan yang dangkal sehingga aman untuk anak-anak. Terdapat banyak spot berfoto di sepanjang pantai ini.

Rekomendasi Pantai di Banten

Rekomendasi Pantai di Banten

Banyak tempat menarik di banten yang tepat dijadikan destinasi berlibur untuk menghilangkan penat. Letaknya yang berada di bagian barat pulau Jawa membuat Banten kaya akan objek wisata pantai yang sayang jika dilewatkan. Maka dari itu kami sajikan Rekomendasi Pantai di Banten yang cocok untuk liburan.

Uniknya setiap pantai di Banten itu mempunyai karakteristik ombak yang berbeda-beda. Hal ini disebabkan karena Banten berbatasan langsung dengan tiga perairan yang berbeda. Bagian selatan Banten berbatasan langsung dengan Samudra Indonesia yang mana ombaknya cukup besar. Lalu bagian utara yaitu laut Jawa yang ombaknya lumayan tenang dan bagian barat merupakan perairan selat sunda dengan keindahan gunung Krakatau.

Berkunjung ke pantai di provinsi Banten merupakan pilihan yang tepat khususnya bagi warga kota yang ingin melepas penat dari kesibukan sehari-hari. Karena berdekatan dengan kota-kota besar membuat setiap pantai di Banten tak pernah sepi pengunjung, apalagi saat musim liburan tiba.

Rekomendasi Pantai di Banten

1. Pantai Tanjung Lesung

Pantai ini merupakan destinasi yang cukup populer baru-baru ini. Meskipun letaknya cukup tersembunyi nyatanya pantai ini memiliki banyak keindahan yang memuaskan. Pantai tanjung lesung bisa dikategorikan dalam pantai yang bersih dibanding lainnya karena pantai ini dikelola oleh Jababeka. Eksotisme Tanjung Lesung tak hanya dari pantai dan pasir putihnya namun juga eloknya tebing curam yang mengelilingi pantai.

Menariknya pantai yang terletak di Tanjung Jaya kecamatan Panimbang ini memiliki fasilitas mumpuni dan eksotis. Mengunjungi pantai ini tak lengkap rasanya jika tidak menikmati keindahan bawah lautnya. Berbagai aktivitas seperti diving, snorkeling bahkan adapula fasilitas watersport yang cukup menantang adrenalin.

 

2. Pantai Ciputih

Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang bersih. Putihnya pasir dan birunya air laut menampilkan gradasi warna yang menawan. Pantai ini mengandung banyak keindahan yang sangat pas dijadikan sebagai destinasi liburan. Bisa dibilang salah satu pantai di banten yang sepi ya pantai ini.

 

3. Pantai Sambolo

Keunikan yang dimiliki pantai ini yaitu bentuknya yang landai tidak seperti pesisir pantai lainnya. Selain itu, pasir pantai ini sangat bersih serta bebas dari kerang laut yang sering membuat kaki perih.

Pantai ini menjadi pilihan wisatawan yang ingin menikmati deburan ombak dan panorama pantai eksotis. Salah satu pantai labuan banten yang banyak dikunjungi wisatawan karena lokasinya paling dekat.

 

4. Pantai Bagedur

Bagedur merupakan pantai yang berada di Malingping, Lebak. Pantai ini memiliki pesona alam yang menawan. Pasir putih yang membentang sepanjang pesisir pantai sangat tepat untuk bersantai di bibir pantai. Bentangan pasir putih pantai Bagedur mencapai 15km membuat pantai ini memiliki pemandangan pantai yang luar biasa. Cukup membayar Rp 2.000 pengunjung bisa menikmati pesona Pantai Bagedur.

 

5. Pantai Carita

Pantai carita sudah tidak asing lagi bagi kalian. Tempat yang terletak di Sukarame kabupaten Pandeglang sudah terkenal bahkan hingga ke luar negeri. Uniknya dari pantai ini yaitu bisa melihat Gunung Krakatau cukup jelas dari bibir pantai yang mana jarang ditemukan di tempat lain.

 

6. Pantai Tanjung Layar

Daya tarik Tanjung Layar yaitu terdapat dua buah bongkahan batu yang letaknya tidak jauh dari bibir pantai. Air jernih dan pasir yang bersih menjadi perpaduan yang pas dengan kedua bongkahan karang tersebut. Pemandangan itulah yang menjadi spot favorit wisatawan untuk mengabadikan momen tersebut. Daftarnamapantai merekomendasikan pantai ini.

 

7. Pantai Karang Bolong

Seperti namanya, pantai ini memiliki karang bolong akibat terkikis ombak. Pantai yang berada di Cinangka, kabupaten Serang ini merupakan pantai unik yang menjadikannya sebagai destinasi favorit para wisatawan yang berkunjung ke Banten. Tidak hanya karang bolongnya saja, pantai ini juga memiliki pemandangan yang tak kalah memukau dengan pantai di Banten lainnya.

6 Rekomendasi Pantai Terkenal Di Singapore

6 Rekomendasi Pantai Terkenal Di Singapore

Tidak jauh dari negara kita, kamu hanya nyebrang dari sejumlah kota besar di Indonesia, dan sudah bisa melihat kemegahan negara kosmopolitan ini. sudah di pastikan negara maju ini salah satu yang menjadi tujuan utama bagi warga Indonesia. Selain tempat yang strategis, keindahan alamnya juga cukup menarik lho…

 

Walaupun Singapore tidak begitu luas dibanding kota Bali, namun tak disangka negara singa juga memiliki beberapa rekomendasi pantai terkenal yang sering kali didatangi oleh warga lokal hingga mancanegara.

Negeri singa ini juga menyuguhkan keindahan alam yang gak kalah menakjubkan dari pada kota lainnya. Banyak pantai yang indah nan juga menawan, membuat negeri ini semakin ramai akan pengunjungnya.

Kami akan berikan beberapa rekomendasi pantai terkenal di Singapore yang sangat terkenal dan juga indah, seperti :

 

  1. Palawan Beach

Pantai ini merupakan salah satu objek wisata yang paling terkenal. Tak bisa dipungkiri bahwa setiap tahun nya selalu ada peningkatan pengunjung dan membuat pantai ini menjadi ramai.

 

Mengapa Palawa Beach menjadi salah satu objek wisata terkenal?? Karena disini kamu bisa menikmati panorama yang sangat indah dan juga menakjubkan. Apalagi, pantai ini juga menyuguhkan berbagai macam spot foto yang sangat menarik. Dan tentunya kamu bisa keliling laut hingga pulau batam melalui jembatan gantung.

 

  1. East Coat Beach

Salah satu pantai yang bisa dibilang cantik memiliki bentang yang sangat indah hingga sepanjang 15 km membuat para pecinta piknik ingin berbondong-bondong mengunjungi pantai buatan ini.

 

Walaupun pantai ini buatan, tapi pemandangan yang bisa kamu nikmati masih terasa sangat alami kok guys…

Tak heran, jika banyak anak muda yang sering menggelar pesta barbekyu di sekitaran pantai ini, karena disini juga ada restoran seafood yang menyediakan macam makanan khas bumbu negeri singa. Dijamin kamu juga bakal ketagihan deh..

 

  1. Lazarus Island

Pulau yang berada di bagian selatan ini merupakan pulau tak berpenghuni. Kamu penasaran kan panoramanya seperti apa? Buat kamu yang sudah pernah ke lazarus island pastiya kamu akan disuguhkan dengan keindahan yang sangat menarik.

 

Bagi kamu yang ingin berlibur ke lazurus Island, kamu bisa mengajak temanmu yang sudah berpengalaman atau travel local yang sudah mengetahui objek wisata ini.

 

  1. Siloso Beach

Ayoo ajak teman-temanmu untuk berlibur ke Siloso beach. Dijamin kamu bisa seru-seruan deh disini, apalagi ditemani dengan live musik dan bar yang ada di tepian pantai.

Siloso beach ini menjadi salah satu pantai yang paling hip hop di negeri singa. Kamu juga bisa menunggu sunset di tepian pantai sambil menikmati live musik yang ada di sini.

 

  1. Punggol Beach

Yang kelima, akan kami berikan rekomendasi pantai terhits di Singapore. Kamu bisa menikmati keindahan pantai ibarat suasana di film-film layar lebar, saat menunggu matahari terbenam.

 

Punggol beach ini merupakan salah satu pantai yang penuh dengan bebatuan diantara pasir dan laut. Jadi, buat kamu yang sedang liburan di negeri singa, jangan lewatkan kesempatan emas untuk mendatangi punggol beach ini yah guys…

 

  1. Pulau Ubin

Dari namanya saja sudah terlihat unik, pastinya panorama yang disuguhkan juga sangat menawan bukan?? Yahh benar sekali, Pulau ubin ini terletak di daerah timur laut, Singapore. Keunikan yang bisa kamu nikmati di pantai-pantai ini juga sangat menyenangkan guys. Kamu bisa melihat kelinci laut, gurita, sotong, hingga bintang laut di sana.

 

Itulah 6 rekomendasi pantai-pantai yang sangat terkenal dan juga memiliki keunikannya tersendiri di Singapore. Bagi kamu yang tinggal di kepulauan riau, sudah pastinya sangat dekat banget buat nikmati pantai-pantai yang ada di negeri singa ini.