Pantai Terbaik Di Dunia Versi National Geographic

Yang menjadi favorit para penikmat liburan adalah menikmati pantai yang sangat indah dan menakjubkan. Apalagi dengan pemandangan yang begitu mempesona. Membuat para pengunjung pantai ingin berlama-lama disana.

Ada beberapa ciri khas pantai terbaik di dunia adalah dengan membedakan pasir yang memiliki warna beragam, ombak yang membuat para pengunjung tersanjung, hingga keberagaman yang ada di masing-masing pantai.

 

Dari dulu hingga sekarang, pantai masih menjadi salah satu pilihan favorit para warga lokal hingga mancanegara. Maka, tak heran jika setiap tahunnya selalu ada peningkatan data pengunjung.

Disini kami akan jelaskan beberapa pantai yang sudah dipilih National Geographic dengan keasrihan alamnya. Seperti dibahwa ini :

  1. Lazy Beach, Koh Rong Island

Salah satu pantai yang tersembunyi di pulai Koh Rong Saloem yang bisa menjadikan kamu referensi untuk liburan nanti. Mengapa pantai ini bisa dipilih oleh National Geographic?? Karena pantai ini memiliki pasir yang berwarna ke emas-emasan dan laut yang masih jernih.

Jika kamu bertanya disana ada apa saja!!

Kamu akan di suguhkan dengan restoran dan bar yang berada di tepian pantai. Salah satu yang menjadi favorit para pengunjung adalah bermain snorkeling.

 

  1. Hidden Beach

Salah satu pantai yang berada di Meksiko masih menjadi pantai tersembunyi di dunia. Karena pantai ini di tertutup dengan batuan vulkanik dan bisa dikunjungi saat surut saja.

Kamu bisa melakukan banyal hal. Mulai dari snorkeling, scuba diving, mandi matahari, dll. Dan pantai ini juga sangat cocok buat para anak-anak hingga pasangan bulan madu.

Disini juga sudah tidak diragukan lagi keindahan dan ragam alam yang ada. Kamu bisa melihat 95 jenis burung air yang ada di sana. Untuk menikmati pantai yang tertutup batuan besar ini, kamu harus berenang melalui terowongan pendek.

 

  1. Lanikai

Pantai yang berada di hawai ini akan menawarkan kamu dengan pasir putih yang berkilau sepanjang 1 mil. Ombak yang ada di pantai ini juga cukup tenang, karena dilindungi oleh batu karang yang ada di pantai tersebut.

Ini cocok banget buat kamu yang lagi ada masalah hati, langsung datang aja kesini!! Untuk menenangkan diri sambil di temani cerahnya matahari yang membuat keindanhan pantai lanikai menjadi istimewah.

 

  1. Catherdal Beach

Lokasi pantai ini berada di Spanyol tepat di kota Ribadeo. Yang menjadi ciri khas pantai ini terdapat gua-gua dan lengkungan alam. Namun keindahan tersebut hanya bisa kita lihat saat air surut saja. Saat itu juga kamu bisa melihat dengan jelas gua yang ada di laut tersebut. Mulai dari retakan kecil hingga gua besar yang atapnya terkena runtuhan akibat erosi ombak.

 

  1. Cannon Beach

Pantai yang sangat mirip dengan pulau merah banyuwangi, Indonesia ini menjadi salah satu pantai versi National Geographic. Yang menjadi daya tarik dari pantai ini adalah Haystack rock yang menunjang 235 kaki dari tepi garis pantai. Hamparan pasir dan taman kota yang sangat indah, membuat pantai ini dinobatkan sebagai Best Overall Beach di negara bagian Oregon.

 

  1. The South Water Caye Reserve

Pada tahun 2017 National Geographic memberikan nama pantai pelican di South water caye dan menjadi salah satu pantai terbaik di dunia. Keindahan alam nya bisa kamu lihat disini, terdapat terumbu karang laut yang memiliki warna sangat beragam. Namun jika kamu telusuri lebih dalam lagi, pantai ini memiliki banyak kekayaan bawah laut. Seperti angelfish, ikan blue tang, penyu laut.