6 Pantai Di Indonesia Yang Wajib Kalian Kunjungi !

Tahukah kalian , jika pantai masih menjadi destinasi wisata terfavorit untuk menghabiskan waktu liburan ? kalian tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk menikmati pantai yang indah, Sebagai negara kepulauan, indonesia mempunyai banyak sekali pantai – pantai yang indah untuk di kunjungi . berikut beberapa ulasan kami tentang pantai yang wajib di kunjungi ;

Pantai Pink

Kebanyakan pantai menyajikan hamparan pasir putih dan laut biru nya , jika kamu ingin sesuatu yang berbeda , Pantai pink yang berada di pulau komodo di NTT bisa menjadi salah 1 destinasi wisata yang wajib kalian kunjungi , selain menyajikan keindahan laut nya, pantai pink juga memiliki hamparan pasir pink yang sangat indah . Warna pink yang ada di pantai ini berasal dari biota laut yang terbawa ke tepi pantai dan bercampur dengan pasir pantai .

Pantai Nihiwatu

Pantai Nihiwatu yang berada di sumba NTT merupakan salah 1 pantai terindah di asia loh ,  pantai ini sering sekali dikunjungi oleh wisatawan mancanegara karena selain menyajikan air laut yang sangat jernih dan matahari terbenam , pengunjung juga bisa bergabung dengan penduduk lokal untuk menangkap hasil dari keindahan laut yang ada di pantai ini .

Pantai Derawan

Jika Pantai nihiwatu termasuk dalam urutan ke 17 pantai terindah dalam daftar cnn , maka pantai derawan berada di urutan 63 . Disini kamu bisa berenang bersama gerombolan penyu di air laut yang jernih , selain penyu ikan pari juga sering di temukan di pantai ini . Pantai ini berada di kalimantan timur .

Gili Trawangan

Gili Trawangan berada di Lombok . Pantai- Pantai yang berada di pulau gili memiliki ciri coral tropis yang sangat indah, selain itu gili trawangan juga menawarkan banyak spot diving yang sangat spektakuler . spot yang paling terkenal disini adalah turtle point yang merupakan salah 1 spot terbaik yang bisa membawa anda untuk melihat penyu .

Pantai Ora

Surga tersembunyi yang berada di maluku tengah ini serupa dengan pantai bora di philipina . Selain menyajikan indah nya air laut dan terumbu karang nya , disini kalian bisa menemukan resort yang menyediakan 6 cottage . Pada malam hari , kalian bisa menikmati hamparan bintang dari dermaga maupun di dalam cottage .

Pantai Tanjung Tinggi

Pantai tanjung tinggi berada di kepulauan belitung, Jika Kalian pernah menonton film Laskar Pelangi, kamu pasti sudah mengetahui akan keindahan pantai yang ada disini . Pantai Tanjung Tinggi mempunyai pasir putih yang lembut dengan serpihan- serpihan batu granit .

 

Di Indonesia masih banyak sekali pantai indah yang letak nya tersembunyi sehingga masih belum pernah kita dengar , tunggu di artikel kami selanjut nya ya !